Selasa, 10 Oktober 2017

Kelabu


Hari ini mentari muncul dengan sinarnya
Tapi gelap yang kurasa
Awan pun tak tampak di cakrawala
Hanya kabut yang berdatangan tak sirna

Bukan salah cuaca atau anomalinya
Bukan salah bumi dengan amarahnya
Tapi salah jiwa ini dalam langkahnya
Salah hati ini dalam merasanya

Sudah lebih dari seribu tahun lamanya
Kabut itu selalu menutupinya
Membuat jalanku hanya bisa diraba
Tanpa tahu kemana arahnya

Hari yang kulalui terasa kelabu
Tak terlihat sebercak langit biru
Membuatku berjalan dengan haru
Air mata berlinang tanpa deru

Inilah jalan hidupku
Aku hanya bisa terus melaju
Menuju gerbang yang di rindu
Surga tempat janjiku

Tak mungkin aku menyerah
Meski rintangan membuat lelah
Yang ku bisa berjalan dan pasrah
Biar kelabumu yang gelap terbelah

Buanglah kelabumu ke dasar lautan
Sehingga ikan pun tak bisa merasakan
Karna aku pun butuh penerangan
Yang mengantar jiwa pada keabadian

Tidak ada komentar:

Posting Komentar